Sabtu, 07 Agustus 2010

Kepolisian Bulgaria Blokir Situs Terkait Cyber Crime

0 komentar
Industri hiburan di Bulgaria terus melanjutkan misi mereka untuk memberantas illegal filesharing di negara tersebut.

Empat situs telah ditutup di Bulgaria setelah adanya penyelidikan selama berbulan-bulan oleh unit khusus kejahatan dunia maya. Aksi ini dilakukan setelah sebelumnya ada keluhan dari Asosiasi Produser Musik Bulgaria (BAMP) terkait penggunaan file musik ilegal.

"Misi ini menunjukan jumlah dan keuntungan yang besar dari para kriminal yang terlibat. Hal ini juga menunjukan betapa besarnya masalah pembajakan di Bulgaria," ujar Direktur Eksekutif dari BAMP Ina Kileva, seperti dikutip dari Computer Active.

Sudah diumumkan bahwa nanoset.net, rapidadd, 4storing.com dan afasta.com ternyata dijalankan oleh jaringan sindikat kejahatan yang terorganisir dan secara ilegal mendistribusikan buku, film, game, musik dan software bajakan dalam skala besar.

Kepolisian Bulgaria percaya bahwa pengguna membayar sekira 2,5 juta Euro untuk mengakses situs-situs tersebut dan pendapatan mereka juga meningkat karena pemasukan iklan.

"Hal ini menyusahkan para pencipta musik dan para musisi, membuat sulit untuk membangun pasar musik digital yang legal. Para petugas dari Unit Kejahatan Digital diberi ucapan selamat karena kerja mereka dalam mempertahankan hak kekayaan intelektual. Dengan aksi-aksi tersebutlah, Bulgaria bisa mengembangkan ekonomi digital di masa yang akan datang," tambah Ina Kileva.

Pada tanggal 29 Juli, para penyidik telah menemukan beberapa penyedia layanan internet memiliki server yang berisi lebih dari 120 terabit konten tanpa lisensi resmi, yang sama dengan 200.000 keping CD



0 komentar:

Posting Komentar

Berikan Kritik dan saran Anda Mengenai Blog JOHAN JM Setiap Kritik ataupun saranakan anda sangat berarti sekali buat JOHAN JM agar bisa menjadi lebih baik untuk kedepannya. JANGAN SPAM